Error message

Notice: Undefined offset: 1 in counter_get_browser() (line 70 of /opt/html/qms/sites/all/modules/counter/counter.lib.inc).

Audit Internal Sistem Manajemen Mutu ISO 9001-2015 Balai Besar POM di Bandar Lampung

audit internalSelasa, 16 Mei 2023, telah dilaksanakan Opening Meeting dalam rangka audit internal penerapan ISO 9001: 2015 di Balai Besar POM di Bandar Lampung. Pada kesempatan tersebut Bapak Zamroni selaku Plt. Kepala Balai Besar POM di Bandar Lampung dalam sambutannya menyampaikan bahwa BBPOM di Bandar Lampung siap di audit dan yakin bahwa BBPOM Lampung telah menerapkan ISO 9001:2015 dengan baik. 

Auditor yang hadir mewakili Badan POM RI sebanyak 5 orang, yang terdiri dari 3 orang auditor dari Balai Besar POM di Pekanbaru yaitu Fendty Apriliani, S.Si, Apt, Lisna Savitri, S.Farm, Apt, Yuliani Setiawati, S.Si, Apt  dan 2 Orang auditor internal Balai Besar POM di Bandar Lampung yaitu Asih Sukowati, STP, M.Si , Niniek Ambarwati, S.Si, Apt.

Audit akan dilaksanakan selama 2 hari, mulai hari ini 16 Mei 2023 sampai dengan 17 Mei 2023. Auditan terdiri dari Ketua Penjamin Mutu, MR, PM-EPITE, Man Risk, Bidang Pengujian, Bidang Pemeriksaan, Bidang Infokom, Bagian Tata Usaha, dan Bidang Penindakan

Adapun tujuan dari internal audit  internal sistem manajemen mutu adalah:

  1. Untuk melihat kesesuaian antara kriteria dan aktual implementasi dilapangan
  2. Untuk melihat potensi perbaikan berkelanjutan dari Sistem Manajemen Mutu yang dibangun
  3. Untuk melakukan / menyelidiki departemen / bagian yang lemah dalam implementasi ISO 9001:2015.