Laboratorium Mikrobiologi Balai Besar POM di Surabaya Selenggarakan Bimbingan Teknis terkait ISO 16140-3:2021
Laboratorium Mikrobiologi Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Surabaya menyelenggarakan Bimbingan Teknis Internal di Tahun 2023 ini. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan visi dan misi Badan POM, yaitu meningkatkan efektivitas pengawasan Obat dan Makanan melalui pengujian yang handal dan kompeten sehingga menghasilkan data yang tepat, akurat dan teliti.
Laboratorium Mikrobiologi BBPOM di Surabaya juga telah menerapkan ISO 17025:2017 secara komperehensif. Salah satu aspek yang harus dikembangkan secara berkelanjutan sesuai ISO ini adalah pengembangan kompetensi personil. Peningkatan kompetensi personil sangat penting untuk meningkatkan profesionalisme, kredibilitas, kecepatan kerja dan kekompakan dalam tim kerja di laboratorium. Peningkatan kompetensi penguji laboratorium dilakukan dalam bentuk bimbingan teknis internal. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring pada tanggal 13 – 17 Maret 2023 di Laboratorium Mikrobiologi BBPOM di Surabaya. Adapun peserta bimbingan teknis ini adalah staf penguji di Laboratorium Mikrobiologi sebanyak 11 orang dan 3 penguji dari Laboratorium Kimia BBPOM di Surabaya.
Acara dibuka oleh Ketua Tim Pengujian Kosmetik, Puryani, mewakili Kepala BBPOM di Surabaya yang berhalangan hadir dalam acara pembukaan bimbingan teknis ini. Beliau menyampaikan agar para peserta bisa mengikuti bimbingan teknis dengan baik sehingga ilmu yang didapatkan bisa diimplementasikan secara nyata pada saat melakukan pengujian.
Bimbingan teknis ini menitikberatkan pada peningkatan pengetahuan dan kemahiran dalam hal melakukan verifikasi metode analisis pengujian mikrobiologi pada produk pangan sesuai standar yang terbaru yaitu ISO 16140-3:2021. Narasumber dari bimbingan teknis ini adalah Aditya Anugerah Marusaha Sitorus dari Pusat Pengembangan Pengujian Obat dan Makanan Badan POM RI. Dalam bimbingan teknis ini juga dilakukan simulasi dan praktikum verifikasi metode analisis uji Angka Lempeng Total (ISO 6833-1), uji Angka Enterobacteriaceae (ISO 21528) dan Uji Salmonella sp (ISO 6579) menggunakan ISO 16140-3:2021 sebagai toolsnya.
Pada hari pertama, diadakan pretes dan pemaparan materi serta praktikum. Pada hari kedua hingga hari ke empat dilakukan praktikum di laboratorium. Pada hari ketiga, disampaikan juga pemaparan materi oleh pemateri dari PT Merck Chemical Life Science, Devi Rameiyanti, yang menyampaikan materi terkait Good Laboratory Practices (GLP) dan pembuatan media mikrobiologi sesuai ISO 11133:2014. Pada akhir pelatihan diadakan presentasi kelompok dan post test.
Efektivitas kegiatan bimbingan teknis ini dievaluasi dari hasil pretest dan postest dan juga penilaian pada saat praktikum di laboratorium meliputi kerajinan, keaktifan, kerja tim, keterampilan, kebersihan, dan ketelitian. Setelah dilakukan penilaian oleh narasumber didapatkan 4 peserta terbaik yaitu Irine Puspa Ningrum, Syayyida Muslimah, Agus Setijowati, dan Aida Efrini Riznawati. Kepada para peserta terbaik tersebut diberikan hadiah sebagai apresiasi dan motivasi untuk peserta yang lain. Acara bimbingan ini ditutup oleh Kepala BBPOM di Surabaya, Rustyawati. “Semoga dengan Bimbingan Teknis ini kita dapat meningkatkan kompetensi staf pengujian dalam melakukan verifikasi metode, menggunakan instrumen maupun metode pengujian termutakhir sehingga dapat membantu kelancaran pengujian di masa yang akan datang” ujar beliau.
Tim Penyusun Materi Website dan Media Sosial
BBPOM di Surabaya
Kontributor: Astri Asih
#berakhlak
#asnkompeten
#mikrobiologi
#iso17025:2017